Sinergi demi Kota Mataram
Mataram – Untuk dapat menjalankan fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan dengan lebih efektif, serta menjaga integritas para anggotanya, keberadaan komisi dan badan dalam tubuh Dewan Perwakilan Rakyat memiliki peranan dan fungsi spesifik dalam memastikan pelaksanaan tugas legislatif berjalan dengan baik. Hal tersebut disampaikan oleh Pjs. Wali Kota Mataram Tri Budiprayitno, dalam Rapat Paripurna tentang Pembentukan dan Penetapan Komposisi Pimpinan dan Anggota Komisi, Badan Anggaran, Badan Musyawarah, serta Badan Pembentukan Peraturan Daerah dan Badan Kehormatan DPRD Kota Mataram, yang berlangsung pada Senin (30/09/24). di Hotel Lombok Raya, Mataram.
“Kami harapkan dengan adanya Keberadaan komisi-komisi dan badan-badan tersebut, tentunya memiliki peran strategis dalam memastikan fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan dapat berjalan dengan baik dan optimal. Oleh karena itu, penetapan komposisi ini menjadi fondasi penting bagi sinergi yang kuat antara Pemerintah Daerah dan DPRD, untuk bersama-sama melayani masyarakat Kota Mataram”. Ungkapnya
Selain itu, Ia juga mengingatkan bahwa hari ini juga akan dibahas pembentukan tiga Panitia Khusus, yang akan membahas rancangan peraturan terkait Tata Tertib, Kode Etik, dan Tata Beracara Badan Kehormatan DPRD. Ketiga aspek ini sangat penting dalam menjaga profesionalitas, integritas, dan kualitas kerja DPRD sebagai wakil rakyat yang bertanggung jawab.
“Saya berharap, melalui rapat ini, kita dapat menghasilkan keputusan-keputusan yang baik dan bermanfaat bagi kemajuan Kota Mataram, serta memastikan setiap langkah yang kita ambil selalu berlandaskan pada kepentingan masyarakat”. Pungkasnya
Diakhir sambutannya, Ia mengajak seluruh jajaran DPRD Kota Mataram dan segenap elemen pemerintah untuk terus bekerja keras, menjalin sinergi yang baik, dan meningkatkan komitmen dalam menjalankan setiap program dan kebijakan demi kemajuan Kota Mataram.
“Mari kita bersama-sama menjaga semangat kebersamaan ini, agar segala rencana yang telah kita tetapkan dapat terealisasi dengan baik dan memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat.”pungkasnya. (TK-Diskominfo).