PSBK Banyumulek Raih Gelar Juara Selagalas Cup 2024
4 months ago

PSBK Banyumulek Raih Gelar Juara Selagalas Cup 2024

 

Mataram – Lapangan Selagalas menjadi saksi spektakuler partai final Selagalas Cup 2024 yang berlangsung pada Sabtu, 27 Juli 2025. Pertandingan ini mempertemukan dua kesebelasan tangguh, Bintang Kemanuk Sekotong dan PSBK Banyumulek, di Lapangan Selagalas. Antusiasme para suporter kedua tim memadati lapangan dengan semangat yang membara, menciptakan atmosfer yang penuh gairah.

 

Pertandingan final berjalan ketat dan penuh ketegangan. Meski kedua tim menunjukkan performa yang sangat solid di lapangan, tidak ada gol yang tercipta dalam waktu normal. Keterampilan kedua tim dalam bertahan dan serangan yang terorganisir dengan baik membuat setiap peluang sulit dikonversi menjadi gol.

 

Selanjutnya penentuan juara harus melalui adu penalti. Dalam drama penentuan ini, PSBK Banyumulek tampil lebih tenang dan terampil. Mereka berhasil mencetak Empat gol dari lima tendangan penalti yang dilakukan. Sebaliknya, Bintang Kemanuk Sekotong harus puas dengan tiga gol dari lima tendangan mereka, meski telah berusaha keras.

 

Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana, hadir secara langsung untuk menyaksikan laga puncak turnamen sepak bola bergengsi dan menyerahkan langsung Piala bergilir Selagalas Cup ke 3.

 

Kemenangan PSBK Banyumulek ini menegaskan kualitas dan ketangguhan tim mereka sepanjang turnamen. Suporter mereka merayakan kemenangan dengan sorak-sorai gembira, sementara Bintang Kemanuk Sekotong menerima kekalahan dengan sportif. (TK-Diskominfo)

Related Posts

Recent Posts

Categories

Search